Kamis , Desember 12 2024
Home / Figuraku / Tata Fokus Belajar Untuk Mengikuti Latihan Menjelang Tes Seleksi AKPOL…!

Tata Fokus Belajar Untuk Mengikuti Latihan Menjelang Tes Seleksi AKPOL…!

Jambi, AKUIAKU.Com — NAMANYA gadis cantik ini adalah Permata Ayunda atau yang biasa dipanggil Tata.

Gadis yang lahir di Muara Sabak Jambi, 28 juni 2001 ini tercatat menjadi PASKIBRAKA Provinsi Jambi tahun  2017, Juara 1 Duta Genre Kota Jambi tahun 2017 dan menjadi Gadis Favorite Kota Jambi tahun 2018. Sebelumnya Tata juga sering mengikuti perlombaan volly dan badminton Se–JABOTABEK dan sempat menjadi Juara ke 2.

“Saya memiliki prinsip untuk berbuat baiklah meski di perlakukan jahat dan lakukan hal yang baik itu dengan ikhlas, karena baik belum tentu Ikhlas,” jelasnya.

Tata berharap kedepannya ia bisa mengubah dirinya untuk menjadi lebih baik lagi. Karena ia yakin jika memperbaiki diri saat ini, maka akan datang kebaikan yang menghampirinya di depan.

“Untuk kesibukan saat ini, saya tengah memfokuskan diri untuk terus belajar dan mengikuti latihan menjelang tes seleksi AKPOL. Yang akan dibuka. Disamping itu sedang menjalankan tugas dan amanat menjadi Gadis Favorite Kota Jambi. Dengan mengikuti berbagai kegiatan yang di tugaskan kepada saya,” ucapnya yang masih bersekolah di SMAN 1 Kota Jambi kelas XII MIPA 1.

Ditanyai mengenai hobi, penyuka warna biru ini bercerita bahwa ia hobi berolahraga, travelling dan kaligrafi.

“Saya gemar berolahraga sejak  di sekolah dasar. Juga mengikuti ektrakulikuler Volly, Badminton , maupun Jogging dan berenang,” sahutnya antusias.

Sementara itu, untuk travelling, karena senang mengeksplorasi alam, karena merasa alam sudah melekat pada dirinya.

“Kemudian Kaligrafi, karena memang dari dulu saya suka melukis. Dan ingin mempelajari kaligrafi lebih dalam saat saya belajar di pesantren  Darunnajah Islamic Boarding School di Jakarta kurang lebih 4 tahun kebelakang,” ulasnya.

Adapun mengenai makanan kesukaan, gadis dengan tinggi 166 cm ini mengungkapkan. Bahwa ia menyukai Sambal Pete, Bakso , Sate, Mie Ayam dan semua makanan yang pedas-pedas.

“Untuk cita-cita ingin tergabung ke dalam Akademi Kepolisian atau AKPOL. Itu adalah hal yang paling membanggakan untuk diri saya dan orangtua maupun orang-orang yang ada di sekitar saya,” jelasnya.

Untuk tokoh idola, sulung dari 3 bersaudara ini mengungkapkan, bahwa ia mengagumi sosok Ust.Hanan Ataki, karena sebagai salah satu penceramah sekaligus  motivator bagi dirinya.

“Semua kata-kata yang beliau ucapkan masuk ke dalam hati saya dan saya kagum dengannya,” terangnya.

Adapun hal yang selalu membuat Tata terinspirasi adalah  dirinya sendiri. Karena setiap kesalahan maupun kebenaran yang dilakukan adalah inspirasi baginya untuk mencoba hal-hal baru yang akan ciptakan di masa mendatang.

“Makna hidup bagi saya tidak kekal, bisa diibaratkan bermain sinetron. Allah SWT sebagai Sutradara dan kita manusia sebagai pemainnya. Jadi saya berupaya mengisi kehidupan ini dengan sebaik-baiknya. Jika masih bisa berbuat kebaikan, kenapa harus melakukan kejahatan,” ucapnya.

Apa bila ia merasa lemah dan sedih, lanjut Tata ia selalu berusaha untuk memperbanyak ibadah dan curhat kepada Allah SWT. Karena setiap kali ia melakukannya, selalu mendapatkan ketenangan dan pencerahan. Dan lewat keyakinan yang penuh ia, hanya mengharapkan Tuhan yang menjadi penguatnya selama ia hidup di dunia ini.

“Terakhir saya juga ingin menyampaikan, lakukanlah hal terbaik yang menurut kita paling baik dengan niat yang baik tentunya,” pungkas gadis cantik ini penuh semangat, mengakhiri  perbincangan malam itu. (Tiwi Kasavela)

About Aku

Check Also

Pedangdut Cantik Balena, Turut Hibur Masyarakat dan Para Raiders Komunitas Motor Royal Enfield

BEKASI, AKUIAKU.COM — PEDANGDUT cantik asal kota Sukabumi, Balena terlihat akrab dengan para Raiders Komunitas …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *