TANGERANG, AKUIAKU.COM — SUTRADARA Imam Tantowi dan Aktor Fendi Pradana berkumpul untuk mengenang Film Kolosal ‘Saur Sepuh’ dalam pertemuan yang penuh Nostalgia di rumah Imam di Daerah Tangerang pada 29 Oktober 2024. Film yang diadaptasi dari Sandiwara Radio Fenomenal ini. Berlatar belakang Kerajaan Majapahit dan menjadi salah satu ‘Karya Ikonik’ Perfilman Indonesia.
Imam Tantowi menceritakan tantangan yang dihadapi selama Produksi, termasuk mengelola Ribuan Pemain dan Biaya Produksi yang mencapai 1,5 Miliar. Meski Film ini mendapat sambutan luar biasa dari penonton saat tayang, keuntungan yang didapat tidak sebanding dengan biaya.
Fendi Pradana, yang dikenal sebagai Brama Kumbara, mengungkapkan betapa melekatnya perannya dalam Film tersebut bahkan di luar negeri. Ia bercerita bahwa tawaran peran dalam ‘Saur Sepuh’ datang tanpa Casting, menjadikannya Film Pertama yang ia Bintangi.
‘Saur Sepuh: Satria Madangkara’ berhasil Meraih Penghargaan Piala Citra untuk Penyunting Film Terbaik di ‘Festival Film Indonesia 1988’. Menjadikannya salah satu Film yang akan terus dikenang dalam Sejarah Perfilman Tanah Air. (Sip).