Senin , April 21 2025
Home / Aktingku / Vidio Original Series “Paradise Garden” Tayang 29 Juli 2021 Di Vidio……!

Vidio Original Series “Paradise Garden” Tayang 29 Juli 2021 Di Vidio……!

Jakarta, AKUIAKU.Com — VIDEO Original Series “Paradise Garden” yang diadaptasi dari cerita Hits Wattpad akan memulai episode perdananya pada 29 Juli. Vidio dan Screenplay Films telah merilis official trailer, membuka lebih banyak plot seru dan misteri yang susah payah harus dipecahkan Vya (Vanesha Prescilla) dan Andra (Jefri Nichol) di komplek perumahan bernama Paradise Garden.

Kasus orang hilang, komplek mewah, praktek rahasia, dan orang-orang misterius jadi sebuah Sequence yang ditampilkan dalam trailer berdurasi 1 menit 44 detik tersebut. Latar belakang dua karakter utama Vya dan Andra juga jadi lebih jelas.

“Navya atau Vya ini anak bungsu, dia mahasiswi mandiri meski punya berbagai masalah pribadi. Sejak kehilangan kakaknya di Paradise Garden, Vya jadi sulit ditebak dan sering mimpi buruk,” kata Vanesha tentang karakternya.

“Sementara Andra adalah seorang Jurnalis dan dia sangat idealis. Dia menemukan kasus orang hilang, yang mana kakaknya juga hilang. Disinilah segalanya dimulai,” ucap Jefri.

Tidak cuma mengundang rasa penasaran akan ceritanya, namun Dua Sutradara Tommy Dewo dan Ginanti Rona juga membangun visualisasi kengerian dan misteri lewat pemilihan lokasi. Hal ini jadi tantangan tersendiri bagi keduanya.

“Cukup challenging dalam hal mencari lokasi, karena di sini kami membangun “dunia” Paradise Garden dan koorporasinya. Supaya audiens terbayang seberapa luas dan besarnya sumber cerita yang kami hadirkan di series ini,” jelas Tommy Dewo, yang juga sukses menyutradarai series “Serigala Terakhir”.

“Demi mendapatkan visual yang tepat, kami dan tim art profesional juga membangun sejumlah set dengan kebutuhan spesifik cerita,” tambah Ginanti.

Keduanya menyebut dalam proses pengerjaannya, “Paradise Garden” dibuat dengan Production Value yang tinggi. Secara teknis, Tommy dan Ginanti menggunakan kamera Red Comodo demi menjaga kualitas tayangan.

“Kamera praktis ini punya resolusi dan lensa terbaik, sehingga secara estetika Paradise Garden bisa bersaing dengan series lokal lainnya bahkan series luar negeri,” ungkap Tommy.

“Paradise Garden” turut menampilkan deretan Aktris dan aktor lainnya antara lain Agnes Naomi, Jolene Marie, Fatimah Azzahra, Yoga Pratama, Jenny Zhang dan Aliyah Faizah. Skenario ditulis oleh Tommy Dewo, Agasyah Karim, dan Khalid Kashogi.

“Paradise Garden” diproduseri oleh Wicky V. Olindo, para eksekutif produser terdiri dari Anthony Buncio, Sutanto Hartono, Tina Arwin, Hermawan Sutanto, Aron Levitz, Eric Lehrman, Dexter Ong. Daiwanne P. Ralie sebagai Co-Producer. “Paradise Garden” terdiri dari 8 Episode seru dan menegangkan.
(Ris).

About Aku

Check Also

‘Kalau di Kota Bandung masih ada anak-anak yang meminta-minta di perempatan jalan. Saya bubarkan Dinasnya’, Ini Bagian Kata-kata Dedi Mulyadi

BANDUNG, AKUIAKU.COM — DINAS Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (DP3AKB) Jawa Barat. Langsung …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *