JAKARTA, AKUIAKU.COM — Pekembangan teknologi digital mempengaruhi arus informasi, salah satunya informasi dunia hiburan. Agar informasi seputar industri hiburan juga bisa dinikmati masyarakat Maluku khususnya dan warga Indonesia pada umumnya. Yacob Melkianus Izaac, Nyong Ambon yang sukses sebagai pengusaha tv lokal ingin mengembangkan bisnisnya yang sekaligus membangun kampung halamannya Ambon.
Untuk mengembangkan bisnisnya, Yakob Melkianus Izaac menggandeng 3 Wartawan Hiburan Jakarta, Icha Anggraeni, Bello dan Moayiz Sugianto untuk mengelola Moluccas Entertainment (ME)
‘Saya ingin mengembangkan Usaha Entertainment dengan menggaet para pelaku industri hiburan dari Jakarta. Kebetulan saya ketemu dengan Ibu Icha Anggraeni, wartawan hiburan yang juga berpengalaman mengelola bisnis Entertainment. Dari beberapa kali pertemuan, akhirnya kami sepakati untuk mendirikan usaha dengan nama Moluccas di Entertainment dan mendirikan INA TV yang merupakan TV Lokal,’ cetus Yacob Melkianus Izaac selaku CEO Moluccas Entertainment saat launching usaha barunya di kawasan Pejaten Raya, Pasar Minggu, Jakarta Selatan Sabtu, 18 Desember 2021.
Sementara Icha Anggraeni selaku Direktur ME menambahkan, kalau Moluccas Entertainment secara bisnis menaungi kegiatan berupa broadcast bernama INA TV, Event Organizer, Artist Management, MyGigs Channel (Youtube) dan Digital Marketing. INA TV merupakan TV lokal yang berada di kota Ambon dan menyiarkan materi berupa tidaknya hanya informasi kearifan lokal tapi juga berita-berita nasional terkini.
‘Untuk Event Organizer nantinya tidak hanya bergerak di area Maluku dan Indonesia Timur saja tapi seluruh Nusantara,’ jelas Icha.
Selaku pengusaha, Yacob Melkianus Izaac atau akrab disapa Yoppie berharap wabah Pandemi Covid 19 di tahun 2022 benar-benar lenyap di bumi Nusantara. Dengan begitu, ia dan tim yang terdiri Moeayiz Sugianto dan Bello bisa gass poll untum menggerakkan ME.
Kami berharap di tahun 2022, Covid 19 benar-benar menghilang dari Indonesia, sehingga kami bisa segera menggerakan roda Moluccas Entertainment,’ harap Yoppie. (Buyil).